3 Perbedaan Skripsi dengan Jurnal

Skripsi dan jurnal ilmiah sering kali dianggap sama karena keduanya berbentuk tulisan akademik. Padahal, terdapat banyak perbedaan dari tujuan, cara penulisan, sampai tempat publikasi. Kalau kamu masih bingung, yuk simak penjelasan minTask berikut!

1. Definisi Skripsi dan Jurnal

  • Skripsi adalah tugas akhir (TA) yang harus disusun mahasiswa untuk memperoleh gelar sarjana. Penulisannya mengikuti pedoman kampus dan harus diuji dalam sidang skripsi. Ini merupakan jalur umum atau reguler di hampir seluruh kampus Indonesia sebagai syarat kelulusan.
  • Jurnal ilmiah adalah publikasi akademik yang berisi hasil penelitian yang telah melalui proses peer review. Jurnal bertujuan menyebarluaskan ilmu pengetahuan kepada masyarakat akademik yang lebih luas. Jurnal juga bisa dijadikan jalur kelulusan mahasiswa, biasanya dapat di konversi apabila tembus di SINTA 2, SINTA 1, ataupun Internasional

2. Cara Pembuatan Skripsi vs. Jurnal

  • Skripsi:
    1. Menentukan topik dan judul sesuai dengan konsentrasi studi.
    2. Menyusun proposal yang mencakup latar belakang, rumusan masalah, dan metode penelitian. Biasanya bab ini diajukan dahulu untuk mengetahui apakah layak. Proses ini sering disebut Sempro (Seminar Proposal)
    3. Melakukan penelitian dan pengumpulan data.
    4. Menulis laporan penelitian lengkap dari Bab 1 hingga Bab 5.
    5. Mengikuti proses bimbingan dan revisi hingga siap diuji.
  • Jurnal:
    1. Meringkas skripsi atau melakukan penelitian baru dalam format yang lebih ringkas.
    2. Fokus pada temuan utama, tanpa teori panjang seperti dalam skripsi.
    3. Menggunakan bahasa yang lebih padat, efisien, dan sesuai standar jurnal akademik.
    4. Mengajukan ke jurnal ilmiah untuk proses review dan revisi sebelum diterbitkan.

3. Tempat Publikasi

  • Skripsi dipublikasikan di repositori kampus dan hanya bisa diakses oleh civitas akademika kampus tersebut.
  • Jurnal ilmiah dipublikasikan di platform nasional maupun internasional seperti Google Scholar, DOAJ, Sinta, Scopus, dan lainnya.

Kesimpulan

Skripsi bersifat akademik internal dan wajib sebagai syarat kelulusan, sedangkan jurnal ilmiah lebih ringkas dan bertujuan untuk menyebarkan ilmu ke masyarakat luas, namun bisa juga dijadikan syarat kelulusan dengan minimal tingkatan.

Masih bingung terkait pembuatan skripsi atau jurnal? Ayo kesini, kami siap bantu kebingunganmu itu!

2 Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Category